Valentino Rossi Akhirnya “Pensiun” Setelah 26 Tahun Mengaspal

  • Bagikan
Valentino Rossi resmi mengakhiri balapan pamungkasnya di seri Moto GP Valencia. Foto: Istimewa.
Valentino Rossi resmi mengakhiri balapan pamungkasnya di seri Moto GP Valencia. Foto: Istimewa.

Kendari, sultrainformasi.id – Selesai sudah perjalanan Valentino Rossi didunia balap motor. Selama 26 tahun menjalani musim balap grand prix.

Momen Valentino Rossi pensiun mengundang haru banyak publik. Per Minggu (14/11) Valentino Rossi resmi mengakhiri balapan pamungkasnya di seri Moto GP Valencia.

Dirinya tak akan lagi terlihat beraksi sebagai pebalap di Kejuaraan Dunia Moto GP. Dengan segala yang sudah diraihnya, Rossi bukan hanya menjadi legenda MotoGP. Dia adalah nama besar di ajang otomotif dunia.

Valentino Rossi reami pensiun. Foto: Istimewa.

Sejak mulai berkarir pada tahun 1996, Rossi sudah merengkuh 9 gelar juara. Sekali di kelas 125 cc, sekali di kelas 250 cc dan 7 kali di kelas 500 cc/MotoGP.

Sampai saat ini, Rossi sudah meraih 89 kemenangan dan 199 podium. Terakhir Rossi juara dunia MotoGP adalah tahun 2009.

Diketahui, Yamaha M1 adalah salah satu yang paling spesial buat Rossi. Bergabung dengan Yamaha mulai 2014, Rossi langsung bisa meraih gelar juara dunia bersama tim tersebut. Total empat gelar juara dunia dan 56 kemenangan diraih.

Dikutip dari akun Instagram Yamaha MotoGP, berikut ini isi surat cinta untuk Rossi.

“Aku masih ingat Sabtu, 24 Januari, tahun 2004 rasanya baru kemarin

Kencan pertama kita di Malaysia
Aku sudah menunggun orang sepertimu sejak lama
Aku gugup, tapi itu adalah cinta pada pandangan pertama untuk kita berdua

Dengan cepat aku tahu kalau hubungan kita akan menjadi sesuatu yang spesial

Kita memiliki kilau sekali dalam seumur hidup yang tak terbantahkan, dan semua potongan teka-teki itu menjadi satu

Aku tak akan pernah lupa bagaimana kita berhenti di rumput Welkom 2004

Hanya kita berdua, menyadari kalau kamu dan aku ditakdirkan bersama – dan itu semua baru permulaan
Berdua kita memenangi empat gelar jura dunia dan 56 balapan

Kita memberikan kegembiraan buat jutaan orang di dunia, yang akan dikenang selamanya
Kita membuat sejarah, karena kita bekerja sebagai kesatuan dan mengeluarkan apa yang terbaik dari kita”.

Laporan: Her
Editor: Aldho

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *