Jalan Licin! Mobil Fortuner Terjun ke Jurang Wolasi, 5 Orang Terluka

  • Bagikan
Mobil Fortuner tergelincir ke jurang Wolasi, Konawe Selatan. Foto: Dok. Polresta Kendari.
Mobil Fortuner tergelincir ke jurang Wolasi, Konawe Selatan. Foto: Dok. Polresta Kendari.

KONAWE SELATAN, sultrainformasi.id – Sebuah mobil Toyota Fortuner berwarna hitam dengan nomor polisi DT 513 PM, terjun ke jurang setelah mengalami kecelakaan tunggal di Desa Lelekaa, Kecamatan Wolasi, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kapolres Kendari, Kombes Pol M Eka Fhaturrahman mengungkapkan, insiden kecelakaan tunggal tersebut terjadi sekira pukul 06.00 WITA, pada Jumat (15/07/2022) pagi.

Kombes Pol M Eka Fhaturrahman mengatakan, mobil Fortuner tersebut dikemudikan oleh Laode Haidar, dia bergerak dari arah Kota Kendari menuju Torobulu, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).

Korban kecelakaan saat berada di Rumah Sakit. Foto: Dok. Polresta Kendari.

“Saat melintasi, jalan sedikit mendaki dan berliku, kemudian mobil tersebut kehilangan kendali dan tergelincir ke sebelah kiri jalan akibat jalan licin karena hujan,” kata Kombes Pol M Eka Fhaturrahman melalui keterangan resminya.

Dia menjelaskan, saat mobil tergelincir mobil itu terjun ke jurang, kurang lebih sedalam 4 meter.

“Akibat kecelakaan tersebut, dilaporkan terdapat lima korban didalam mobil termasuk sopir,” katanya.

Adapun identitas para korban yakni Laode Muhammad Haidar (50) seorang PNS, Waode Siti Nur Haemin Teno (46) seorang PNS, Laode Akbar Ridwan Asmani (19), seorang anak berinisial LMA (7), dan Laode Muhammad Ifrisal (33).

Lanjut Kapolres Kendari, kelima korban itu merupakan warga Jalan Sultan Sarif, Kelurahan Raha 1, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna.

“Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Saat ini, semua korban telah dirujuk di RS Bahteramas Kota Kendari karena mengalami luka-luka,” pungkasnya.

Laporan: Aldho
Editor: Aldho

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *