Ratusan Mahasiswa Terima Bantuan Pendidikan Be-ASR dari Andi Sumangerukka

  • Share
Andi Sumangerukka menyerahkan secara simbolis bantuan pendidikan Be-ASR. Foto: Dok. sultrainformasi.id.
Andi Sumangerukka menyerahkan secara simbolis bantuan pendidikan Be-ASR. Foto: Dok. sultrainformasi.id.

KENDARI, sultrainformasi.id – Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka menyerahkan bantuan Be-ASR (Beasiswa Andi Sumangerukka) kepada ratusan Mahasiswa di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Penyerahan Be-ASR tersebut dilakukan secara simbolis kepada empat perwakilan Mahasiswa yang naik ke atas panggung.

Kegiatan penyerahan Be-ASR itu juga dirangkaikan dengan kegiatan Sunat Massal secara gratis dan bakti sosial serta menghadirkan beberapa lomba berhadiah yang bertempat di Pantai Nambo, Kecamatan Nambo, Kota Kendari, Sultra, pada Minggu (28/08/2022).

ASR bersama rombongan KKSS saat tiba di lokasi Pantai Nambo. Foto: Dok. sultrainformasi.id.

Mantan Panglima Kodam XIV/Hasanuddin saat ditemui awak media dilokasi mengatakan, Mahasiswa penerima Be-ASR hari ini sudah terseleksi, hal itu dilakukan agar penerima tepat sasaran. Tahap seleksi itu cuman administrasi serta menghadirkan psikologi.

“Hari ini yang terima Be-ASR sebanyak 191 orang, ini merupakan tahap pertama yang tergabung dari Batch I dan II. Hingga saat ini, pendaftar sudah mencapai 3.800 orang,” kata Andi Sumangerukka.

“Saya berharap pendaftar bisa mencapai 4.000 orang, itu target kami,” sambungnya.

ASR saat mengunjungi area sunatan massal. Foto: Dok. sultrainformasi.id.

Lanjut ASR, dirinya berharap kepada seluruh penerima Be-ASR agar memanfaatkan sebaik-baiknya bantuan yang diberikan.

“Harapan saya kepada penerima Be-ASR, semoga tidak ada lagi putus ditengah jalan hanya karena finansial. Sebenarnya itu tujuannya, kita berharap semua masyarakat Sultra bisa menikmati pendidikan,” pesannya.

“Kita berharap mereka-mereka yang punya potensi bisa melanjutkan pendidikan. Jika kesejahteraan pendidikan tidak ada, mereka tidak bisa bersaing karena memang Sumber Daya Manusia (SDM) kita butuhkan,” sambungnya.

ASR saat ditemui awak media di lokasi. Foto: Dok. sultrainformasi.id.

Ketua KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) Provinsi Sultra itu melanjutkan, terkait kegiatan sunat massal tersebut dilakukan untuk memudahkan bagi masyarakat yang kurang mampu.

“Jadi kegiatan ini dilakukan agar masyarakat yang kurang mampu bisa mendapatkan sunat gratis,” ungkapnya.

Saat ditanya awak media, terkait kesiapan Pilgub, dirinya tiba-tiba tersenyum lalu menanggapi pertanyaan tersebut. Dia mengatakan, kalau ditanya mengenai kesiapan, saya Siap.

“Tapi, kalau kegiatan saat ini bukan kegiatan politik tapi ini murni kegiatan sosial bakti untuk masyarakat Sultra,” tutupnya.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan beberapa lomba yang diikuti kategori umum, KKSS dan penerima Be-ASR.

Untuk diketahui, pembukaan seleksi pertama Be-ASR dilakukan di gedung Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK), pada Minggu (12/06/2022) beberapa bulan lalu.

  • Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *