Pencapaian Gemilang, Kadin Sultra Raih
Penghargaan Indonesia Award 2023

  • Share
Ketua Umum Kadin Sultra, Anton Timbang saat menerima penghargaan tersebut. Foto: Istimewa.
Ketua Umum Kadin Sultra, Anton Timbang saat menerima penghargaan tersebut. Foto: Istimewa.

NASIONAL, sultrainformasi.id – Kamar Dagang dan Industri Sulawesi Tenggara (Kadin Sultra) berhasil meraih penghargaan Indonesia Award 2023. Pencapaian gemilang itu atas inisiatif dan akselerasi ekonomi daerah melalui pemberdayaan UMKM.

Penghargaan diterima langsung oleh Ketua Kadin Sultra Anton Timbang, pada Kamis 31 Agustus 2023. Penghargaan itu merupakan kategori BUMN, BUMD, swasta dan organisasi.

Dengan bangga menerima pencapaian tersebut, Ketua Umum Kadin Sultra, Anton Timbang menyampaikan terimakasih kepada pihak penyelenggara dan kepada seluruh pengurus Kadin Sultra dan stakeholder yang telah mendukung.

“Terimakasih kepada teman-teman pengurus yang sudah bekerja kerjas, bekerja ikhlas sehingga Kadin Sultra mendapatkan penghargaan ini. Satukan hati bangkitkan ekonomi Sultra,” kata pria berdarah toraja itu.

Anton Timbang. Foto: Istimewa.

Anton Timbang juga mengungkapkan kebanggaannya terhadap prestasi ini. Kata dia, penghargaan tersebut bukan hanya menjadi penghormatan atas pencapaian saat ini, tetapi juga menjadi pemicu semangat Kadim Sultra untuk terus mengukir prestasi baru di masa depan.

Korwil Percepatan Investasi Indonesia Timur ini juga mengatakan bahwa salah satu langkah konkret yang diambil Kadin Sultra dalam membangun keunggulan UMKM adalah dengan menciptakan 100 perusahaan perseorangan.

“Sehingga pelaku UMKM mempunyai legalitas, dan pada akhirnya nanti mereka bisa mendapatkan bantuan dari perbankan,” katanya

Untuk itu, dengan penghargaan bergengsi ini, Kadin Sultra semakin termotivasi untuk terus berperan aktif dalam memajukan ekonomi daerah.

Keberhasilan mereka dalam mendorong UMKM dan inisiatif akselerasi ekonomi telah memberikan dampak yang positif bagi Sulawesi Tenggara dan bahkan dapat menjadi model inspiratif untuk daerah lain di seluruh Indonesia.

𝐉𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐥𝐮𝐩𝐚 𝐤𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐢 𝐛𝐞𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐥𝐚𝐢𝐧𝐧𝐲𝐚 𝐝𝐢 𝐆𝐨𝐨𝐠𝐥𝐞 𝐁𝐞𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐬𝐮𝐥𝐭𝐫𝐚𝐢𝐧𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢.𝐜𝐨𝐦, 𝐛𝐚𝐜𝐚 𝐝𝐢𝐬𝐢𝐧𝐢.

  • Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *