Dalam Waktu Dekat, Seluruh Pelajar SMA/SMK di Sultra Akan Dites Urine

  • Share
Seluruh Pelajar SMA/SMK di Sultra Akan Dites Urine. Foto: Istimewa.

KENDARI, sultrainformasi.id – Seluruh siswa-siswi SMA dan SMK di Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menjalani tes urine dalam waktu dekat. Tes urine itu dilakukan untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar.

Hal itu dilakukan karena baru-baru ini dihebohkan dikalangan pelajar ditemukan potongan video beberapa siswi dari salah satu sekolah di Kota Kendari melakukan pesta narkoba yang tengah asik mengisap tembakau sintesis. Video itu viral di di media sosial (medsos), pada Jumat 26 Januari 2024.

Mengetahui hal itu, pihak terkait dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sultra langsung ambil tindakan tegas. Dikbud Sultra akan mengeluarkan surat edaran untuk seluruh siswa SMA dan SMK melakukan tes urine.

“Insha Allah dalam waktu dekat seluruh pelajar SMA dan SMK di Sultra akan jalani tes urine. Kita lakukan ini agar dunia pendidikan zero narkoba,” kata Kepala Dinas (Kadis) Dikbud Sultra Yusmin, Minggu (27/01/2024) dikutip sultrainformasi.id dari telisik.id, Rabu (31/01/2024).

Sebagai informasi, tes urine kepada seluruh pelajar akan dilakukan dengan melibatkan pihak kepolisian dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP).

Terpisah, Kasat Narkoba Polresta Kendari, AKP Bahri mengatakan kini pihaknya masih melakukan pendalaman dan menunggu orangtua siswi (yang melakukan pesta narkoba) untuk dilakukan tes urin di BNN.

Jika pun para siswi ini positif mengkonsumsi narkotika jenis tembakau gorila ini, AKP Bahri bilang tak punya kewajiban untuk memproses hukum.

“Itu tidak ada tanggung jawab kami untuk proses (hukum) kalau cuma positif, bisa langsung BNN yang lakukan assessment,” kata Bahri, Sabtu (27/01/2024).

Para siswi itu sendiri, lanjut AKP Bahri, mengakui mengkonsumsi tembakau gorila, namun tak bisa dipercaya jika belum ada hasil tes urin atau uji laboratorium dari pihak yang berkompeten.

Diberitakan sebelumnya, beberapa siswi jmengenakan seragam batik sekolah dan putih abu-abu tengah menggunakan narkoba diduga jenis sintetis hingga sempoyongan. Aksi tak senonoh itu dilakukan di ruangan tamu di salah satu rumah siswi tersebut.

𝐉𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐥𝐮𝐩𝐚 𝐤𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐢 𝐛𝐞𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐥𝐚𝐢𝐧𝐧𝐲𝐚 𝐝𝐢 𝐆𝐨𝐨𝐠𝐥𝐞 𝐁𝐞𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐬𝐮𝐥𝐭𝐫𝐚𝐢𝐧𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢.𝐜𝐨𝐦, 𝐛𝐚𝐜𝐚 𝐝𝐢𝐬𝐢𝐧𝐢.

  • Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *