Aksi Pencurian Marak di Raha, Mesin Air Warga Digondol Saat Malam Hari
MUNA, SULTRAINFORMASI.ID – Aksi pencurian kembali menghantui warga di kawasan Jalan Kartika, Kota Raha, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra). Seorang warga bernama Marni menjadi korban setelah mesin air miliknya digondol maling Rabu (03/12/2025).
Dalam unggahan tersebut, Marni terlihat geram dan kecewa atas insiden yang dialaminya.
“Smalam mesin air di tempatku dicuri. Smoga pencurinya di setrom listrik. Jujur sy tidak pernah ikhlas dengan yang namanya pencuri,” katanya.
Video yang diterima Redaksi Sultrainformasi.id, memperlihatkan halaman rumah tempat mesin air tersebut terpasang. Kini, hanya tersisa instalasi yang sudah rusak akibat ulah pelaku. Keluarga menduga pencuri telah mengamati kondisi sekitar dan memilih waktu saat rumah sedang sepi.
Unggahan Marni langsung menuai banyak reaksi dari warga Raha. Kolom komentar dipenuhi ungkapan kekesalan dan keluhan terkait maraknya pencurian yang belakangan sering terjadi.
Beberapa warga bahkan mengaitkan kasus-kasus pencurian yang semakin nekat ini dengan dugaan penggunaan narkoba oleh para pelaku. Pasalnya, barang-barang yang dicuri kerap berupa peralatan rumah yang berada di luar dan mudah diambil.
Warga Kartika berharap pihak kepolisian meningkatkan patroli di titik-titik rawan serta segera mengungkap pelaku pencurian tersebut agar tidak semakin banyak korban.
Marni juga mengimbau masyarakat untuk lebih waspada, terutama pada malam hari.
“Kita harus saling menjaga lingkungan. Jangan beri kesempatan pencuri beraksi,” ujarnya.









