Mahasiswa jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Halu Oleo (UHO), Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengadakan pentas Akbar sastra Indonesia 2021 di gedung teater FIB UHO, pada Sabtu (04/12).
Kegiatan ini bertemakan Nafas ardiwarna Sastra Indonesia 2021. Kegiatan ini menampilkan beberapa pertunjukan diantaranya pembacaan puisi, tetrikal, Stand up comedi, tari tradisional, fachion show, monolog dan kolosal.
La Ode daniel selaku panitia kegiatan menuturkan, persiapan latihan sebelum pelaksanaan kegiatan pentas ini selama 4 bulan dimana mereka di latih langsung oleh senior mereka sendiri.
“Kurang lebih 4 bulan lamanya kita mempersiapkan apalagi para penampil sudah latihan 4 bulan lamanya yang di latih oleh senior-senior,” ucapnya.
La Ode Daniel juga mengungkapkan sebelum pelaksanaan kegian memiliki suka dan duka tersendiri mengingat persiapan kegiatan ini Dilakukan selama 4 bulan. Banyaknya panitia yang berguguran membuat proses latihan jadi terhambat sehingga ketua mencari pengganti yang lebih baik dari sebelumnya.
“Suka dukannya yaa banyaknya beberapa panitia yang berguguran apalagi para kordinator karena mungkin tidak sanggup mengambil amanah itu tetapi Alhamdulillah ada pengganti-pengganti yang lebih baik dan bisa mengemban amanah dengan baik sehingga kegiatan bisa berjalan dengan lancar”
Kordinator minat dan bakat Erma yulinda juga menabahkan, bahwa suka duka sebelum pelaksanaan kegiatan ini cukup banyak. Dimana duka dalam kegiatan ini adalah adanya beberapa panitia yang tidak datang ataupun bermalasan dalam berlatih sehingga proses latihan terhambat. Meski begitu ia sangat legah bersyukur karena kegiatan pentas Akbar sastra Indonesia 2021 bisa berjalan dengan baik dan lancar.
“Adanya panitia-panitia yang bandel datang juga persiapan lainya seperti properti juga kostum yang susah di cari, tapi Alhamdulillah semua itu terbayar ketika kegiatan berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya.
Laporan: Ardian
Editor: Erfin