Pawai Ta’aruf Awali Gelaran MTQ Kolaka Utara, Diikuti Ratusan Peserta

  • Share
Para peserta MTQ saat mengikuti pawai ta'aruf. Foto: Istimewa.
Para peserta MTQ saat mengikuti pawai ta'aruf. Foto: Istimewa.

KOLAKA UTARA, sultrainformasi.id – Jelang pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) ke – XVI, para kafilah (peserta MTQ) melakukan pawai ta’aruf.

Agenda ini merupakan rangkaian MTQ. Pawai ta’aruf itu, diikuti sekitar ratusan peserta dari berbagai Kecamatan yang ada di Kolut.

Kegiatan pawai ini dimulai sekira pukul 09.00 – 11.00 WITA, pada Selasa (15/02/2022). Gelaran pawai ini dilepas oleh Wakil Bupati (Wabup) Kolut yakni H. Abbas.

Suasana agenda pawai ta’aruf. Foto: Istimewa.

Pawai ta’aruf tersebut, diselenggarakan dengan rute, yang dimulai dari lapangan aspirasi Lasusua menuju arena utama MTQ yang bertempat di Alun-Alun Lasusua Kolaka Utara.

Acara pembukaan MTQ Kolut bakal dilangsungkan malam hari, pada Selasa (15/02).

Untuk diketahui, MTQ tingkat provinsi Sultra bakal diadakan di Kota Raha, Kabupaten Muna pada maret mendatang 2022.

Berikut link video pawai ta’aruf di Kolut:

Laporan: Aldho
Editor: Aldho

  • Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *